Tujuh Tahun
Tujuh Tahun,
yang nyaris menelan si kepala Dua
yang dipikirnya terlihat seperti hanya numpang lewat
Tujuh yang penuh dengan kekosongan
Tujuh Tahun
dari sebuah kehidupan yang dipikirnya tidak terasa seperti bernapas
dari sebuah keberadaan yang rasa-rasanya terlihat seperti tidak ada
keberadaan? rasa-rasanya?
bahkan keberadaannya sendiri saja tidak benar adanya.
lantas apa yang bisa dirasakan.
dan dia tertawa,
aah!
menertawai dirinya sendiri yang sebenarnya tidak ada?
0 komentar